Posts

Bangkit Bersama Lewat Olahraga

Image
          Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo yang terletak di Kota Semarang, Jawa Tengah merupakan sebuah perguruan tinggi keagamaan Islam negeri atau biasa disingkat dengan PTKIN di bawah naungan Kementerian Agama (Kemenag). UIN Walisongo dulunya berbentuk Institut Agama Islam Negeri dimana sejumlah jurusan dan fakultas yang ada di dalamnya berbasis agama secara keseluruhan. Kini, IAIN Walisongo bertransformasi menjadi UIN Walisongo dengan tidak hanya bidang ilmu agama saja yang dipelajari, melainkan ilmu umum seperti Manajemen, Teknologi Informasi, Ilmu Politik, Gizi, dan lain sebagainya ada di sini. (Gedung Rektorat UIN Walisongo yang megah) Meski kampus ini terkenal dengan pembelajaran berbasis agama, UIN Walisongo memiliki Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang beragam. UKM menjadi wadah bagi para mahasiswa untuk menyalurkan hobi, meningkatkan kemampuan, maupun wadah persiapan lomba ke luar. Walisongo Sport Club (WSC) adalah salah satu UKM-U yang mewadahi para atlet di UIN Wali